Nama Umum : -
Profile
Dracontium asperispathum termasuk tanaman berumbi dengan bagian atas yang rata atau agak cekung, sedangkan bagian bawahnya bulat putih sampai coklat. Akarnya berwarna merah muda atau coklat muda. Daunnya soliter; tangkai daun berwarna hijau tua atau hijau kecoklatan, berbintik-bintik kontras dengan bercak putih kotor atau hijau pucat yang membentuk pola reptil, permukaannya halus atau terkadang berduri. Perbungaannya soliter, muncul sebelum atau sesudah daun baru, panjangnya lebih dari setengah tangkai daun atau kadang-kadang sepanjang atau lebih panjang dari tangkai daun, berbintik-bintik mirip tangkai daun tetapi warnanya lebih hijau tua, permukaan atasnya halus dan terdapat tonjolan tidak teratur di bagian bawahnya atau berduri. Buahnya berbentuk bundar ke apikal atau subtruncate yang berwarna hijau muda. Bijinya berwarna coklat kemerahan yang terdiri dari 1 atau 2 perbuahnya, serta memiliki bentuk bulat dan pipih menyamping. Tanaman ini berbunga pada bulan Januari hingga September dan buahnya akan matang pada bulan April hingga Agustus. Sumber: http://powo.science.kew.org/taxon/urn:lsid:ipni.org:names:60438097-2
Level Perawatan
-
Penyinaran
-
Air
Moderate
Media Tanam
Tanah
Kelembaban
Tidak terlalu lembab
Propagasi
Tunas
Toksisitas
-
Sumber